TFR

View Original

Mural BTS segera hiasi dinding HYBE sesuai permintaan RM

Untuk merayakan hari jadinya yang ke-10, idol group ternama Korea Selatan BTS tampaknya memastikan seluruh pihak terlibat dalam perayaan tersebut, termasuk gedung HYBE.

Pasalnya, pada Jumat (9/6) lalu, seorang penggemar membagikan sejumlah foto gedung agensi itu, di mana salah satunya menampilkan seorang laki-laki tengah melukis sesuatu di bagian depan gedung.

Jika dilihat lebih dekat, lukisan tersebut merupakan lukisan mural bergambar muka para anggota BTS. 

Foto yang pertama kali dibagikan oleh akun @ishyungshi itu pun langsung mendapatkan berbagai tanggapan dari ARMY (nama penggemar BTS).

“Biarkan semua orang mengetahui siapa yang memiliki bangunan tersebut. Happy Festa!” cuit salah satu penggemar, dikutip dari Koreaboo, Senin (12/6).

Hingga akhir pekan kemarin, penuh antusias menyambut BTS FESTA 2023, ARMY terus membagikan update terbaru mengenai mural yang tampaknya hampir jadi itu. 

Baca juga: Seniman tato Polyc ungkap pengalaman membuat tato persahabatan untuk anggota BTS

Mural dibuat atas permintaan RM

Adapun menurut Kim Namjoon Source, mural tersebut dibuat sesuai permintaan RM.

“Mereka melukis mural BTS di luar gedung HYBE sesuai dengan permintaan RM untuk video perayaan 10 tahun BTS untuk BTS FESTA 2023!” cuit @KNJsSource.

Hal tersebut juga terungkap dalam sebuah video yang dirilis pada Kamis (8/6), BTS membeberkan rencananya untuk membuat perayaan 10 tahunnya lebih spesial untuk ARMY.

Pada kesempatan itu, RM yang bernama lengkap Kim Namjoon itu mengutarakan idenya yang terinspirasi dari ARMY, yakni untuk membuat lukisan mural di tempat yang berarti bagi mereka.

“Kita bisa membuat mural di suatu tempat yang memiliki arti. Kalau kita membuat mural di tempat yang berarti bagi kita, orang-orang akan berfoto dan menikmatinya!” ujar leader BTS itu antusias.

BTS akan berusia satu dekade Juni ini

Debut pada 2013 silam dan kini menjadi salah satu musisi terpopuler di dunia, BTS akan segera merayakan hari jadinya yang ke-10 pada 13 Juni mendatang.

Seperti diketahui, BTS ialah satu dari banyaknya sosok penting di perjalanan industri musik Korea Selatan (K-pop).

Grup yang debut di bawah naungan agensi BigHit Entertainment, yang kini telah mengekspansi bisnisnya dan berubah menjadi HYBE, ini kembali dengan berbagai perayaan FESTA.

Dari tahun ke tahun, BTS FESTA selalu diwarnai oleh beragam konten bagi ARMY. 

Namun, mengingat mereka akan merayakan satu dekade perjalanannya, FESTA tahun ini tampaknya lebih meriah dari tahun-tahun sebelumnya.

Selain beberapa hari lalu meluncurkan single bertajuk “Take Two”, lukisan mural pada dinding gedung HYBE menjadi salah satu bentuk perayaan BTS FESTA 2023.