Petualangan Pikachu dan Ash di “Pokémon” berakhir setelah 25 tahun

Setelah dinobatkan menjadi top trainer di dunia usia mengalahkan Galar Champion Leon di Master Eight Tournament, kedua bintang utama dalam serial anime “Pokémon”, Ash dan Pokémon Pikachu justru dikabarkan akan mengakhiri petualangan keduanya pada 2023 mendatang.

Usai 25 tahun bersama-sama terlibat dalam pertarungan sejak episode pertama “Pokémon” yang rilis pada 1997, keduanya akan segera digantikan oleh karakter protagonis baru pada musim berikutnya.

Kisah Ash nantinya dirangkum dan ditutup dengan 11 episode spesial yang akan dirilis pada 13 Januari 2023 di Jepang. Serial spesial tersebut sekaligus merampungkan serial “Pokèmon Journeys: The Series”.

Tidak hanya itu, melansir Kotaku (16/12), kesebelas episode tersebut akan kembali menampilkan teman-teman dan wajah familiar yang menemani Ash di musim awal serial ini ditayangkan. 

 Serial ini tak hanya menjadi penutup kisah Ash dan Pikachu, tetapi juga sebagai pembuka musim terbaru “Pokémon” mendatang yang akan menghadirkan dua tokoh baru bernama Liko dan Roy yang akan ditemani oleh Pokémon Scarlet dan Violet, seperti Sprigatito, Fuecoco, dan Quaxly.

Lebih dahulu hadir daripada Ash dan Pikachu, Liko dan Roy sendiri pertama kali muncul di “Pokémon” pada 1996 di gim video Gameboy Nintendo untuk anak-anak, seperti dikutip dari Japan Today (18/12).

Terkait kabar kurang menyenangkan bagi para penggemar Pikachu ini, pengisi suara karakter Ash, Rica Matsumoto dan Sarah Natochenny mengunggah tribute untuk karakternya secara online.

Keduanya mengatakan, “Apa pun yang terjadi di chapter terakhir, Ash tetap akan hidup di hati generasi yang akan datang”.

Di sisi lain, lebih dari dua dekade menemani para penggemarnya, kabar ini tentunya menuai banyak komentar.

Tak sedikit yang mengaku sedih karena Ash dan Pikachu harus mengakhiri petualangannya. Di sisi lain, banyak juga yang mengucapkan selamat karena kedua tokoh tersebut akhirnya mengakhiri perjalanannya usai berhasil memenangkan berbagai pertarungan selama ini.