7 rekomendasi film bertema multiverse seperti “Across the Spider-Verse”

Kehadiran film bertemakan multiverse sedang menjadi tren yang menarik perhatian di industri film Hollywood, khususnya untuk film yang genre pahlawan super seperti yang baru-baru ini rilis, “Spider-Man: Across the Spider-Verse dan The Flash”.

Ternyata, tema multiverse sudah seringkali digunakan menjadi plot utama dalam film fantasi. Film dengan cerita multiverse pun tampaknya mulai menjadi tren yang bisa dilihat dari seberapa seringnya film Hollywood terbaru membawakan tema ini.

Jika kamu adalah penggemar film multiverse, berikut 7 rekomendasi film bertema multi semesta yang cocok ditonton bersama keluarga!

Baca juga: Marvel Studios konfirmasi miliki penjaga garis waktu MCU

7 rekomendasi film bertema multiverse 

1. “Coraline” (2009)

Rekomendasi film multiverse yang pertama adalah film animasi “Coraline” besutan Henry Selick yang rilis pada 2009. Film ini terinspirasi dari buku Neil Gaiman dengan judul yang sama.

“Coraline” bercerita tentang Coraline dan orang tuanya yang baru saja pindah rumah. Saat itu, musim sekolah belum tiba sehingga Coraline sering merasa bosan bermain sendiri, ditambah dengan kondisi orang tuanya yang sangat sibuk.

Akhirnya, Coraline pun mulai menjelajahi rumahnya yang terdiri dari banyak pintu. Sampai ia menemukan satu pintu dengan tembok di baliknya.

Namun, setelah menemukan pintu tersebut, setiap malam Coraline terbangun dengan kondisi pintu tersebut menuju ke tempat lain, yaitu keluarganya di alam semesta lain.

Petualangan Coraline menjelajahi multiverse pun dimulai dengan kehadiran ‘orang tua lain’ di alam tersebut yang mencoba memaksanya tinggal di sana.

2. “Star Trek” (2009)

“Star Trek” merupakan salah satu franchise yang paling lama berjalan, di mana film pertamanya rilis pada 1979. Bercerita tentang fiksi ilmiah, tak heran kalau “Star Trek” akhirnya membawakan cerita tentang multiverse.

Cerita alam semesta alternatif pun muncul dalam film “Star Trek” yang rilis pada 2009. Film ini memasukkan beberapa elemen alam semesta lama dalam beberapa kesempatan.

Seperti munculnya momen Spock (diperankan Zachary Quinto) yang bertemu dengan Spock muda melalui lubang cacing (wormhole).

Meski membawakan konsep multiverse, film ini masih tetap membawakan aksi yang sama dengan film sebelumnya.

3. “Spider-Man: No Way Home” (2021)

Konsep multiverse dimunculkan dalam film Marvel dalam “Spider-Man: No Way Home” yang rilis pada 2021. Film ini seakan mengajak penggemar manusia laba-laba itu untuk bernostalgia bersama.

“Spider-Man: No Way Home” menceritakan tentang Peter Parker (diperankan Tom Holland) yang merasa kesulitan setelah semua orang mengetahui bahwa ia adalah Spider-Man.

Dengan bantuan Doctor Strange, ia bermaksud membuat semua orang melupakan hal tersebut, namun malah membuka pintu ke alam semesta lain.

Film ini mendapatkan rating yang sangat bagus, yaitu 8.2/10 dari IMDb dan skor audiens yang mencapai 98% di Rotten Tomatoes.

Baca juga: Untuk pertama kalinya, Ultraman crossover dengan Marvel Universe

4. “Everything Everywhere All At Once” (2022)

Rekomendasi film bertema multiverse lainnya yaitu film yang berhasil memenangkan Oscar, yaitu “Everything Everywhere All At Once” besutan sutradara Daniel Kwan dan Daniel Scheinert.

Film yang rilis pada 2022 ini bahkan dinominasikan ke dalam 11 kategori Oscar. Menceritakan tentang Evelyn Quan Wang (diperankan Michelle Yeoh), seorang imigran Tionghoa-Amerika yang memiliki masalah terkait pajak.

Menariknya, Evelyn terhubung dengan versi dirinya di alam semesta paralel lain. Setelah itu, ia pun memulai petualangan untuk mencegah kehancuran multiverse.

Film bertempo cepat ini menawarkan visual yang memukau dan urutan aksi yang dikoreografikan dengan baik.

Selain menghidupkan kembali karier Michelle Yeoh, yang sebagian besar dikenal karena membintangi beberapa film aksi Hongkong terbaik, film ini juga telah melambungkan beberapa aktor yang kurang dikenal menjadi superstar.

5. “Doctor Strange in the Multiverse of Madness” (2022)

Selain Spider-Man, film standalone “Doctor Strange in the Multiverse of Madness” besutan Sam Raimi yang rilis pada 2022 juga mengangkat konsep multiverse, seperti judulnya.

Raimi membawa formula baru ke dalam film MCU dan membawa Scarlet Witch (diperankan Elizabeth Olsen) sebagai penjahat utama di film ini.

Film ini bercerita tentang Doctor Strange (diperankan Benedict Cumberbatch) yang menelusuri alam semesta lain untuk menghentikan Scarlet Witch.

Sama halnya seperti “Spider-Man: No Way Home”, “Doctor Strange in the Multiverse of Madness” juga seakan mengajak penggemar bernostalgia dengan karakter lama yang dimunculkan kembali sebagai kameo.

6. “Spider-Man: Across the Spider-Verse” (2023)

Rilis pada Mei 2023, film “Spider-Man: Across the Spider-Verse” merupakan film lanjutan dari “Spider-Man: Into the Spider-Verse” yang rilis pada 2018.

Film besutan Sony ini berhasil menghadirkan animasi next level yang membuat banyak orang terpukau setelah menontonnya.

“Spider-Man: Across the Spider-Verse” bercerita tentang kehidupan Miles Morales (diisi suara oleh Shameik Moore) setelah event multiverse yang terjadi di film pertama.

Ada sekitar 280 Spider-People yang dihadirkan di film kali ini, dengan kemunculan beberapa karakter baru, seperti Spider-Punk, Spider-Man India, Spider-Woman, dan Spider-Man 2099.

Baca juga: “The Batman Part II” akan rilis Oktober 2025, masuk proyek DC Elseworld

7. “The Flash” (2023)

Rekomendasi film multiverse terbaru yaitu “The Flash” yang baru saja rilis bulan ini. Meski perilisannya sempat diundur beberapa kali, tetapi film yang dibintangi Ezra Miller berhasil memberikan pengalaman multiverse yang menarik.

Film ini bercerita tentang Barry Allen atau The Flash yang kembali ke masa lalu dan bertemu dengan versi dirinya yang lebih muda di alam semesta itu.

Kemudian, Barry pun hendak meminta bantuan Bruce Wayne (diperankan Ben Affleck), namun ia malah bertemu dengan Bruce Wayne lain, yang diperankan Michael Keaton.

Michael Keaton sendiri merupakan pemeran Batman dalam film “Batman” yang rilis pada 1989. Hingga hari ini, “The Flash” berhasil mendapat skor audiens 88 persen di Rotten Tomatoes.