Apresiasi pekerja kreatif, Harishazka bikin instalasi dari 294 lampu warna-warni

Seniman asal Jakarta Harishazka membuka pameran kolaborasi yang bertajuk “Do good, Be good” pada Jumat (16/9) di Alam Sutera. Pameran yang akan berlangsung sampai 16 Oktober mendatang itu rupanya hasil kolaborasinya bersama dengan jenama pencahayaan interior lokal Manawa Living.

Menggarap bersama rekan-rekan senimannya, Harishazka menampilkan instalasi karya berukuran tujuh meter yang terdiri dari kumpulan 294 lampu warna-warni seri “Bliss” Manawa yang dikomposisikan.

Pasalnya, saat ditemui TFR, Harishazka berkisah karya tersebut adalah penghargaan dan apresiasi untuk para pekerja kreatif. Jumlah dan angka untuk lampu itu juga dipilihnya bukan tanpa alasan.

“Do Good, Be Good” (2022) adalah bentuk penghargaan untuk 294 hari kerja kami dan pekerja kreatif lainnya yang berkomitmen pada pekerjaan, menghasilkan output yang terbaik, sehingga bisa dinikmati, dipakai, dan dibagikan kepada masa depan,” ujar seniman bernama lengkap Harishazka Fauzan.

Tidak hanya itu, Harishazka pun menjelaskan, “Jadi, 294 itu (jumlah) hari kerja di dalam 2022. 365 (hari) dikurang hari libur nasional itu 296 (hari). Nah, jadi 294 karena ada dua hari libur lebaran.”

Bersamaan dengan dibukanya pameran kolaborasi di Alam Sutera, Manawa Living turut meluncurkan koleksi eksklusif bersama Harishazka yang hanya tersedia di gerai fisiknya. Koleksi tersebut merupakan hasil goresan tangan sang seniman di atas lampu seri "Bliss", dan tersedia dalam jumlah yang terbatas.

Lampu berbahan polycarbonate dari Manawa itu ternyata bagian dari Serenity Collection hasil karya desainer Jepang Yasuhide Yokoi yang diproduksi di Indonesia. “Desain ini terinspirasi dari objek planet dengan pedestal di bagian dasarnya,” jelas Manawa Living kepada media tentang seri lampu "Bliss"

Sebagai informasi, Manawa Living yang gerai fisiknya di Open Door Alam Sutera jadi tempat pameran Harishazka ialah jenama produk lampu tahan banting dan dibuat dengan teknologi plastic injection.

Manawa Living pun mengatakan akan terus berupaya mendukung industri kreatif Indonesia. “Kita (Manawa Living) pengen ngedukung industri kreatif karena produk yang kita punya dekoratif, jadi pengen naikin industri kreatif Indonesia juga,” tutur Adeline mengenai inisiasi Manawa Living kepada TFR.

Sejumlah kolaborasi bersama seniman dan kreator lain pun akan kembali dijalankan Manawa. “Harapan kami, kami bisa selalu menjadi tempat dimana para seniman dan kreator Indonesia bisa berkolaborasi dan menghasilkan kreasi-kreasi terbaru, terbaik, bagi komunitas,” ujar Adeline pada pembukaan.